Senin, 02 September 2013

Lenthog Tanjung Bu Lasipin Ada di Pecangaan dan Terima Pesanan

Mbah Zuliah layani pelanggannya


Jepara - Bagi penggemar makanan lenthog tanjung di seputaran Pecangaan pasti tidak asing dengan tempat makan ini. Dulu mangkalnya di sebelah timur bunderan pertigaan Pecangaan.

Namun setelah adanya penataan kawasan pertigaan Pecangaan oleh Pabrik Plastik Dasa Plast. Warung ini pindah kurang lebih 100 meter ke arah utara.Bergabung dengan puluhan warung yang dulu mangkal di seputaran pertigaan pecangaan.

Meskipun berpindah tempat namun penggemar lenthog tanjung ini tidak berkurang sama sekali. Justru semakin lama semakin banyak dan ramai. Ini terlihat dari keramaian pembeli jika warung ini mulai di buka sekitar pukul 6 pagi. Terlihat puluhan sepeda motor terparkir rapi di depan warung lesehan ini.

“ Kalau di hitung-hitung saya jualan di Pecangaan ini sudah 10 tahun lebih. Dulu di seputaran bunderan Pecangaan sana. Sekitar 4 bulan pindah ke tempat ini “, ujar bu Zuliah menantu bu Lasipin .



Lenthog yang dijual ini benar-benar resep dari peninggalan mertua yang asli Tanjung Kudus. Dulu sebelum mertuanya meninggal dia yang membantu meramu bumbu lenthog . Namun sepeninggal mertuanya itu iapun meramu sendiri bumbu dan juga nasi lonthog untuk dijual sendiri.

“ Memang di sini banyak penjual lenthog , namun yang asli dari Tanjung bisa dihitung dengan jari. Orang yang suka lenthog pasti bisa merasakan mana yang asli mana yang tidak “ tuturnya.

Dengan di bantu sang suami mbak Zuliah membuka dagangannya habis subuh. Dari rumahnya yang berjarak lima kilometer dari lapaknya itu ia mempersiapkan segala sesuatunya. Sekitar jam enam pagi warung di buka , setelah sekitar dua jam dagangan langsung habis karena pelanggan sudah banyak yang menunggu.

Selain dimakan di tempat pelanggan yang datang banyak pula yang membawa makanan lenthog ini untuk di bawa pulang. Selain lenthog juga disediakan makanan lain seperti bakwan, tahu goreng dan sate telur.

Untuk satu porsi lenthog ini di pathok harga Rp 3.000 – 5.000 tergantung dari kebutuhan. Jika di bawa pulang pembeli juga bisa membeli sendiri-sendiri misalnya lonthongnya masih utuh dan kuahnya juga di sendirikan . Sampai rumah baru disajikan menurut kebutuhan.

Kelezatan Lenthog Bu Lasipin asli Tanjung Kudus inipun bisa dirasakan saat anda mempunyai hajat. Anda bisa memesan lenthog ini untuk memeriahkan acara keluarga anda tinggal menghubungi no HP 085 740 875 722.

Nah bagi penggemar kuliner di seputaran Pecangaan yang belum pernah merasakan Lenthog Tanjung ini bisa datang ke tempat ini.

Lokasinya mudah setelah sampai di pertigaan pecangaan anda tinggal masuk ke lokasi pedagang kaki lima di sebelah utara Bunderan. (Muin)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar