Rabu, 14 Agustus 2013

Meriahnya Breaker 14.2760 - 14.3140 Ketika Berhalal Bihalal


Meski saat ini sudah sudah ada HP namun komunikasi menggunakan HT (Handy talky) dan sejenisnya masih menjadi hoby tersendiri bagi breaker. Oleh karena itu ditiap-tiap daerah pasti ada organisasi organisasi antar warga masyarakat ini.

Seperti halnya warga seputaran Mayong, Kedung, Welahan dan sebagian dari Kudus juga mempunyai paguyuban para breaker ini. Selain berkomunikasi setiap hari lewat udara ,pada waktu-waktu tertentu juga ketemu darat atau Kopdar. Di hari raya iedul Fitri ini mereka juga tak kalah serunya mengadakan acara halal bihalal.



“ Ya acara halal bihalal ini rutin kita laksanakan usai hari raya, untuk tempatnya berpindah-pindah sesuai dengan kesepakatan anggota”, kata Om Sulis salah satu breaker senior dari Jepara pada Warta Demak Singorojo Mayong.

Om Sulis mengatakan , selain bisa copy darat acara ini juga sebagai ajang silaturahim dan juga saling memaafkan antar anggota. Biasanya yang setiap hari cuap-cuap di udara namun pada hari itu bisa bertemu muka secara langsung.




Moh. Zamroni, SH  yang diudara mempunyai handel Latanza mengatakan, acara pertemuan rutin seperti ini memang ia sarankan. Selain sebagai perwujudan rasa persatuan dan kesatuan serta kesetiakawanan . Juga bisa dimanfaatkan sebagai ajang hiburan bagi seluruh anggota.

Biasanya dalam acara temu darat itu disajikan hiburan yang menampilkan nyanyi bersama. Masing-masing anggota telah mempersiapkan dirinya untuk tampil di muka teman-temannya . Oleh karena itu hiburan semua dilakukan oleh anggota.



“Untuk dananya murni dari iuran dan donatur kawan-kawan, namun saya yang dituakan biasanya nomboki kekurangan itu agar acara bisa berlangsung dengan lancar “, ujar Zamroni yang juga Caleg Gerindra Jepara Dapil Mayong, Welahan dan Nalum Sari.

Menurut Zamroni breaker adalah para manusia yang setiap hari berkomunikasi lewat udara. Sehingga dalam tutur kata tentunya ada kesalahan dan kekhilafan . Oleh karena itu lewat acara halal bihala itu bisa kembali fitri .




Selain menyuguhkan hiburan berbagai macam lagu yang disajikan anggota paguyuban breaker 14.2740 dan 14.3140. Acara halal bihalal itu juga dimeriahkan dengan pembagian door prize. (Muin)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar