Senin, 01 Juli 2013

Liburan Pengunjung Wisata Religi Demak Membludag


Gerbang makam Sunan Kalijaga Kadilangu


Liburan sekolah yang berlangsung saat ini membuat  tempat wisata religi di Demak  kebanjiran peziarah. Mereka datang dari berbagai tempat bahkan ada yang datang dari luar pulau jawa seperti Lampung. Sehingga membuat tempat Parkir Makam Sunan Kalijaga tidak dapat menampung Kendaraan seperti bus dan minibus.

“ Ya membanjirnya peziarah sudah satu mingguan ini, selain liburan sekolah juga menjelang Ramadhan . Mereka tidak hanya datang dari Jawa Tengah saja namun hampir semua kota di Jawa dan luar Jawa datang berziarah ke sini “, ujar penerima tamu di Makan Sunan Kalijaga

Makam Sunan Kalijaga terletak di desa Kadilangu kecamatan kota. Makam ini sejak dahulu dikenal sebagai obyek wisata religi Demak selain makam Sultan Fatah dan Masjid Demak.


Depan makam Sunan kalijaga


Sunan Kalijaga di kenal sebagai salah satu wali dari Walisongo penyebar agama Islam di tanah Jawa. Setiap satu tahun sekali ada keramaian Grebeg Besar yaitu tradisi untuk mencuci pusaka peninggalan sunan yang berupa Keris Kyai Crubuk dan Kutang Antakesuma.

Keramaian Grebeg besar merupakan salah satu agenda wisata religi tahunan sebagai salah satu pemasukan di sector Pariwisata. Selama sepuluh hari di lapangan  kota di gelar berbagai pertunjukan untuk rakyat. Selain mendatangi keramaian warga dari seluruh penjuru Demak juga berziarah ke makam Sunan Kalijaga dan Raden Patah.

Keramaian Makam Sunan Kalijaga pada liburan kali ini membuat rejeki tersendiri bagi pedagang yang mremo di sekitar makam. Selain itu penjual jasa WC umum juga menangguk untung yang lumayan besar . Setiap hari pengunjung yang datang mencapai ribuan orang. (Muin)

 Haji Nyaman Bersama KBIH " Jabal Nur " Bandengan Jepara 
 Nama Kelompok : “ Jabal Nur “
Alamat                    :   Ds. Bandengan Kec. Kota Jepara
Pengasuh              : Ustad H. Abdullah Uzair
Telp                         : 081 393 577 202





Tidak ada komentar:

Posting Komentar