Minggu, 20 April 2014

Alun-alun Tempat Rekreasi dan Bisa Baca Buku Perpustakaan

Demak - Sekarang, warga kota Demak dan sekitarnya dapat memanfaatkan Alun-alun Simpang Lima untuk berbagai kegiatan nonbisnis. Bundaran depan bangunan kuno abad ke-15 tersebut kini juga tersedia arena untuk mempertahankan kebugaran murah meriah dengan cara berjoggingria bersama-sama di areal bebatuan kerikil berbagai ukuran, yang dikitari dengan tumbuhan bunga aneka warna.

Selain itu juga tersedia tempat duduk yang sangat teduh dan nyaman untuk melepas lelah atau sekedar melepas kepenatan pikir saja. Khusus pada tiap hari Ahad, mobil perpustakaan keliling pemerintah kabupaten lengkap dengan petugasnya menyediakan buku-buku berbagai jenis bacaan dan arena duduk lesehan untuk tempat membacanya secara santai.


Baca-3Membaca dengan lesehan sambil menikmati indahnya Masjid Agung. (Foto: Machmud)

“Di sini hanya menyediakan buku untuk dipinjam dan dibaca di tempat. Sedangkan untuk dibaca di rumah, kami tetap melayaninya di kantor pada jam dan hari kerja”, tutur Listyani (46), petugas perpustakaan kepada demakpos, Ahad (20/4/2014).

Meskipun peminjaman bukunya tetap dilakukan di kantor, lanjut Listyani, namun buku-buku pilihan dapat dibooking(dipesan, didhedheki-red) duluan di Alun-alun Utara, tempat mobil perpustakaan keliling mangkal menggelar pelayanannya secara cuma-cuma.

Diakui oleh Tiya, demikian panggilan akrab petugas perpuskeling tersebut, selama dua jam pelayanan (06.00 – 08.00 WIB) lebih dari 100 orang mengunjungi standnya. Mayoritas pengunjung anak-anak PAUD dengan melihat gambar-gambar binatang, kemudian anak-anak TK/RA (Raudhatul Atfal) dan SD/MI (Madrasah Ibtidaiyyah) pada buku-buku dongeng binatang, sejarah, tarikh ambiya’ wal khulafa, disusul pelajar SLTP/MTs dan SLTA/SMK/MA, serta ibu dan bapak-bapak yang membutuhkan refrensi buku kesehatan & obat, kehamilan, keperawatan wajah dan kulit, kepengasuhan anak, serta design rumah/taman. (mac)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar