Selasa, 06 Mei 2014

Tes Seleksi Beasiswa Unggulan Monash Institute Untuk Lulusan SMA/SMK/MA Sederajat






Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMA/SMK/MA Sederajat
Di Tempat.
Assalamualaikum Wr.Wb.

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan Rahmat, Taufiq serta hidayah-Nya terhadap kita. Semoga gerak dan langkah kita selalu dalam Ridla-Nya.
Sehubungan dengan akan diadakannya penerimaan disciples baru angkatan 2014 oleh Monas Institute dengan tema “Membangkitkan Semangat Juang Akademisi yang Dilandasi dengan Jiwa Spiritual dan Tanggap terhadap Kondisi Umat”, yang Insyaallah akan dilaksanakan pada:

Hari, tanggal     :  Minggu, 25 Mei 2014
Waktu              :  Pukul 08.00 WIB-selesai.
Acara               : Tes Seleksi Beasiswa Unggulan Monash Institute.

Tempat           :  Rumah Perkaderan Monash Institute, Jln. Prof. Dr. Hamka gang Ringin Sari II No. 20 Ngaliyan, Semarang.
Maka dengan ini kami mengharapkan kesediaan Bapak/Ibu untuk mensosialisasikan kegiatan yang tersebut di atas kepada para peserta didik Saudara/Saudari.
Demikian pemberitahuan kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu kami mengucapkan terimakasih.
Wassalamualaikum Wr.Wb.
Hormat Kami,


Panitia Penerimaan Mahasantri Baru.





Profil Monash Institute

Monash Institute adalah sebuah lembaga nirlaba yang didirikan pada April 2010 oleh Dr. Mohammad Nasih, seorang aktivis, akademikus, dan cendekiawan muda yang mendedikasikan diri untuk perkaderan kaum muda belia.
Monash Institute memberikan beasiswa kepada lulusan sekolah menengah (MA/SMU/SMK) dari keluarga kalangan ekonomi tidak mampu yang memenuhi syarat dan ketentuan untuk kuliah di IAIN Semarang (Insya’Allah akan ada cabang di Jakarta dan Yogjakarta) dan diberdayakan dengan berbagai macam program, di antaranya:

1.   School of Tahfidh: menghafalkan al-Qur'an yang terdiri atas dua kategori: Pertama, Tahfidh 30 juz, secara khusus ditangani oleh Dr. Mohammad Nasih. Saat ini ada Seratus Penghafal. Kedua, Tahfidh juz 'amma dan ayat-ayat pilihan. Ditangani oleh para mentor di MI.

2.   School of Writing: melatih kemampuan menulis dan menjadikannya sebagai candu. Mentornya adalah penulis-penulis muda: Dr. Mohammad Nasih, Muhammad Abu Nadlir, S.Th.I, dan Misbahul Ulum.

3.   School of Tafsir: kajian tafsir dengan metode tahlili dan maudlu'i. Diampu oleh Dr. Mohammad Nasih dan Muhammad Abu Nadlir, S.Th.I.

Beasiswa Monash Institute

Setelah sebelumnya sukses memberikan beasiswa kepada 99 pemuda/i untuk melanjutkan studi di IAIN Walisongo Semarang pada tahun angkatan 2011, 2012, dan 2013 pada tahun 2014 ini Monash Institute kembali memberikan Beasiswa Unggulan Monash Institute (MI) kepada  pemuda/i yang memenuhi kualifikasi sebagai berikut:

a)      Persyaratan:
Ø  Tidak Merokok atau mengkonsumsi Narkotika dan obat-obatan terlarang sejenis;
Ø  Tinggi Badan : (Laki-laki; Min : 155 cm), (Perempuan; Min : 150) dan Berat Badan : (Laki-laki; Min : 50 kg, Mak : 85 kg), (Perempuan; Min 40 kg, Mak : 80 kg);
Ø  Memiliki ketahanan fisik dan mental yang kuat;
Ø  Memiliki ghirah kuat untuk menghafal Al-Qur’an;
Ø  Memiliki ketertarikan pada dunia tulis menulis;
Ø  Lulus SLTA maksimal  tahun 2013/2014;
Ø  Mempunyai niat dan tekad yang kuat untuk kuliah;
Ø  Nilai rata-rata raport pada semester 3,4, dan 5 minimal 7,75 dan 25% terbaik di kelas dibuktikan dengan photokopi nilai raport semester 3,4 dan 5 yang telah dilegalisir;
Ø  Mempunyai prestasi akademik dan atau non-akademik dibuktikan dengan photokopi sertifikat atau piagam penghargaan;
Ø  Pernah aktif dalam organisasi, baik ekstra maupun intra sekolah
Ø  Mengumpulkan pas photo ukuran 3x4 sebanyak (4 lembar)
Ø  Mengikuti tes secara langsung yang diselenggarakan oleh Monash Institute

b)      Waktu pendaftaran      :

Pendaftaran dibuka pada tanggal 1 April – 16 Mei 2014.

c)       Waktu dan tempat tes:
Tes akan dilaksanakan pada hari Minggu, 24-25 Mei 2014 pada pukul 08.00 WIB di Asrama Monash Institute Jl. Prof. Dr. Hamka, Gang Ringinsari II No. 20 Ngaliyan, depan kampus III IAIN Walisongo Semarang.

NO
TANGGAL
KETERANGAN
1.
25 Mei 2014
Tes Seleksi Langsung (Akademis, Wawancara, Khusus)
2.
26 Mei 2014
Tes Kesehatan

d)     Keterangan:
  1. Khusus bagi Kandidat Penerima Beasiswa Unggulan Monash Institute (MI) yang sudah mampu membaca kitab gundul (kuning)  akan kami prioritaskan.
  2. Khusus bagi Kandidat Penerima Beasiswa Unggulan Monash Institute (MI) yang sudah menghafal al-Qur’an minimal 10 juz, akan mendapatkan beasiswa tanpa test.
  3. Bagi pemuda/i yang memenuhi kualifikasi di atas, silahkan daftarkan diri anda dengan cara:
a)     Mengirim berkas-berkas persyratan ke alamat e-mail:  beasiswa_mi@yahoo.com.
b)     Melalui  pos ke alamat Asrama Monash Institute Jl. Prof. Dr. Hamka, Gang Ringinsari II No: 20,Ngaliyan Semarang, Jateng  50181 sertakan nomor telpon yang bisa kami dihubungi.
c)     Datang langsung ke Asrama Mahasiswa Monash Institute Jl. Prof. Dr. Hamka, Ringinsari II No: 20, Ngaliyan Semarang.

  1. Beasiswa ini hanya untuk Kandidat Penerima Beasiswa Unggulan Monash Institute (MI) yang diterima di IAIN Walisongo Semarang,.
  2.  Jika di kemudian hari, Kandidat Penerima Beasiswa Unggulan Monash Institute (MI) telah lolos tes yang diadakan oleh Monash Institute namun tidak diterima kuliah diIAIN (Instiutute Agama Islam Negeri) Walisongo Semarang / UIN (Universitas Islam Negeri) Syarif Hidayatullah Jakarta / STEBANK (Sekolah Tinggi Ekonomi Dan Perbankan Islam) jakarta, maka secara otomatis beasiswa ini akan gugur.
  3. Untuk informasi lebih lanjut hubungi: Niam (087742036606)/Hakim (085727045595) Formulir Pendaftaran dapat di download di bawah ini.

e)      Ketentuan beasiswa:
Ø  SPP kuliah di IAIN (Instiutute Agama Islam Negeri) Walisongo Semarang, UIN (Universitas Islam Negeri) Syarif Hidayatullah Jakarta, dan STEBANK (Sekolah Tinggi Ekonomi Dan Perbankan Islam) jakarta .
Ø  Kursus bahasa Arab dan bahasa Inggris.
Ø  Bimbingan jurnalistik.
Ø  Asrama.

NB: Untuk beasiswa ke UIN diprioritaskan untuk Mahasantri yang benar-benar berkompeten.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar